Membangun Serta mewujudkan Tuban Sejahtera, Berkeadilan, Berbudaya, Berdaya Saing dan Berbasis Lingkungan Melalui "Mbangun Deso Noto Kutho"

Artikel

Teleconference Bupati Tuban Bersama Menteri Pertanian RI di Desa Sugiharjo

12 Mei 2020 11:58:05  Desa Digital  157 Kali Dibaca  Berita Desa

sugiharjo.desa.id – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) bersama Kepala Daerah Se Indonesia melaksanakan Teleconference pada, Selasa (12 Mei 2020) yang membahas tentang laporan kondisi tanam dan hasil panen padi dan jagung Nasional.

Tujuan dari dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk meninjau dan mempersiapkan kesiapangan pangan nasional. Menyusul prediksi dari badan pangan dunia (FAO) yang mengatakan akan terjadi krisis pangan dunia setelah berakhirnya pandemi virus korona. Serta percepatan penanaman setelah panen mengingat prediksi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang mengatakan akan terjadi kemarau panjang selepas juni 2020.

Salah satu peserta dari Teleconferenceini adalah Bupati Tuban, H. Fathul Huda. Hadir pula Kepala Dinas Kabupaten Tuban, Kepala Desa Sugiharjo, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan perwakilan dari kelompok pertanian Desa Sugiharjo. Adapun lokasi sawah yang ditunjuk pihak Kabupaten melalui Dinas Pertanian Kabupaten Tuban adalah persawahan di area Desa Sugiharjo Kecamatan Tuban.

Bupati Tuban menyampaikan kepada Menteri pertanian dan seluruh peserta teleconference, bahwa luas lahan di Kabupaten Tuban yang ditanami padi adalah 120 ha, sedangkan untuk luas tanah penanaman jagung adalah 107 ha. Masa penanaman di area Kabupaten Tuban pada April 2020 sudah memasuki  masa tanam yang kedua, sedangkan untuk hasil panen pada penanaman pertama mengalami peningkatan dibandingkan pada panen tahun lalu.

Secara nasional berdasar pada sambutan yang disampaikan beberapa kepala daerah, mengatakan bahwa kurangnya sarana prasarana dalam pelaksanaan pertanian menjadi penghambat bagi meningkatnya hasil panen. Serta kelangkaan pupuk di beberapa titik di Indonesia turut menjadi laporan yang disampaikan kepada menteri pertanan.

Besar harapan bagi seluruh kepala daerah kepada Menteri Pertanian Repubik Indonesia untuk mengadakan pengadaan bantuan berupa mesin pertanian, sumur, serta sarana prasarana lain untuk meningkatkan dan memaksimalkan potensi pertanian di Indonesia.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

Back Next

 Tagihan PBB

 Statistik

 Arsip Artikel

 Agenda

 Sinergi Program

 Komentar

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:378
    Kemarin:282
    Total Pengunjung:155.776
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.118.140.108
    Browser:Mozilla 5.0